Film Yang Dinantikan Para Remaja Millennial 'MeloDylan' Segera Hadir



Film MeloDylan Garapan sutradara terkenal Fajar Nugros.
Film ini berkisah cinta remaja unik yang diambil dari novel terbaru Asri terbaru dari Intercept FilmCraft, setelah film-film Total Chaos, seperti Titisan Setan, dan Jaran Goyang yang banyak diminati.

Gambar-gambar cantik dengan warna yang colourful akan memanjakan mata para penontonnya, di film ini berkisah dari cinta remaja yang penuh dengan lika-liku kisah didalamnya, Dylan (Devano Danendra), cowok terganteng di sekolah, senior dengan banyak teman, dan sudah tidak diragukan Iagi kepopulerannya. Sementara Melody (Aisyah Aqilah) adalah cewek yunior, anak baru di sekolah, dengan pergaulan yang tentunya masih terbatas. Pertemuan mereka, di sebuah cafe merubah semuanya. Dylan tertarik dengan keberanian Melody dalam mengemukakan pendapatnya. Ini juga yang menarik perhatian Fathur (Angga Aldi Yunanda), teman Dylan, cowok aktivis sekolah yang diam-diam menaruh hati pada Melody. Di sisi lain, hadir Bella (Zoe Jackson), sahabat Dylan yang lemah dan sakit-sakitan, tapi menyukai Fathur lebih dari ia menyukai Dylan. Kisah cinta yang melibatkan banyak orang inilah yang menjadi sentral Melodylan. Dltambah dengan sahabat-sahabat Dylan dan Melody dengan tingkah polahnya yang riang dan kocak, akan membuat Fllm ini makin menarik untuk ditonton.

”MeloDylan itu dekat di hati saya. Saya tertarik banget dengan cerita ini. Semua cerita film sama, tapi cerita ini beda. Simple dan menarik perhatian saya. Saya bilang sama team saya, kita harus produksi film ini,”kata Rajesh Punjabi, Producer Intercept FilmCraft. berkisah tentang awal mula diproduksinya film ini. Film ini dipersiapkan selama kurang lebih satu tahun, dan proses pra produksi hingga post produksi memakan waktu kurang lebih enam bulan. Oleh sebab itu, “Dengan pemain-pemain dan sutradara yang bagus, saya, yakin film ini sangat menarik. Saya puas dengan hasilnya,"Kisah cinta millennial ini menarik untuk ditonton karena tidak berlebihan," lanjutnya.

”Saya optimis film im’ dapat menarik perhatian penonton film Indonesia,” tutup Rajesh, di Metropole XX1 Jakarta (01/04/19).
Jadi tunggu apalagi? Ayo segera bergegas ke bioskop terdekat mulai 4 April 2019. Nikmati MeloDylan, kisah cinta putih abu-abu bersama orang-orang terdekat. Dan nikmati kisahnya dalam gambar yang colourful dan pastinya memanjakan mata setiap penontonnya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sophie Martin Plaza Semanggi Keren

PT Bintang Anugerah Kencana Sebagai Distributor Nasional Indonesia Yang Ditunjuk Oleh F-Secure

Grand Lunching Store 'BRATPACK" PIM 2